Ketua SIWO PWI Pessel, Mario Rosy : Anggaran KONI dan Cabor Harus Transparan dan Akuntabel.

PainanGaris Pantai News –  Ketua Seksi Wartawan Olahraga, Persatuan Wartawan Indonesia ( PWI), Kabupaten Pesisir Selatan Mario Rosy, berharap penggunaan anggaran di KONI Pessel dan cabor – cabor bisa transparan dan akuntabel.

Dikatakan Mario, karena ini menyangkut uang negara agar berhati – hati untuk pemakaian dan penyaluranya kepada pihak – pihak yang telah sesuai.Jumat (4/2/2022).

” segala sesuatunya harus dibuat setransparan seakuntabel mungkin bisa dipertanggujawabkan karena menyangkut uang negara tidak boleh ada penyimpangan satu rupiapun,” tandas Ketua Seksi SIWO PWI Pessel.

Berkaca pada perkara dugaan korupsi dana KONI Pessel menyeret nama Ketua KONI Pessel dan bendahara ini sebagai alarm atau peringatan keras terhadap pihak KONI Pessel periode 2021-2025 dan cabang – cabang olahraga.

Ia menegaskan ke depanya permasalahan atau penyelewangan soal dana tidak boleh terjadi lagi di dalam tubuh KONI maupun Cabor.

” harus ada evaluasi sistem pendanaan olahraga dari Pemerintah Daerah, Pesisir Selatan,” ujar Mario.

Lebih lanjut, terkait dana KONI Pessel harus menyiapkan regulasi sistem pendanaan ke cabang olahraga. Bukan lagi pilihan yang tepat karena memang sangat rawan dikorupsi. KONI benar – benar mencari solusi sistem pendanaan yang lebih transparan dan akuntabel lebih terjamin agar kejadian kasus pernah terjadi tak kembali terulang.

Seluruh stakeholder olahraga pun harus turut bersatu dan memajukan olahraga di Kabupaten Pesisir Selatan. Tekuknya.GPT